Rabu, 23 Februari 2011

Balada 1

Sari, lihatlah foto profilku, aku semakin binal dan berani narsis setelah
melihat foto profilmu yang senarsis oasis ketika aku tersesat dan
dehidrasi di kawasan perbatasan pantai timur India yang
terkenal akan hutan bakau Sundarbans, salah satu situs
peninggalan dunia yang menjadi habitat Harimau Bengal.

Dulu, ya, rasa ini seperti dulu
ketika aku menggelandang di pelabuhan Chittagong, Bangladesh,
rasa cinta sama seperti terlunta- lunta dalam kepapaan di tengah negara miskin yang di sapu badai tropis Sidr

Sedangkan rindu, seperti puing- puing gempa di Padang
Tempat para pengais dan penjaja kepedihan kesulitan mencari wajah duka karena
yang tertangkap setiap kamera adalah wajang riang berpose di dekat reruntuhan
atau kanak- kanak yang gembira sambil bersorak rinai, “masuk tipi, masuk tipi...”

Balada 2

Sari, dengan ini aku deklarasikan penyatuan kembali, atas peristiwa dan rasa dalam kepingan harian
Sebagai renungan cinta yaitu, jalan